
KODIM 1405/PAREPARE--Personel Babinsa Koramil 1405-06/Barru bersama unsur TNI, Pemda, dan masyarakat melaksanakan karya bakti pembersihan saluran air (got) sepanjang sekitar 100 meter di lingkungan Kamara , Kelurahan Tuwung, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru.jumat (05/4/2024).
Saluran air tersebut merupakan penghubung antara pemukiman warga dengan area persawahan.Ketika curah hujan tinggi, saluran ini seringkali mengalami genangan air.
Karya bakti ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan genangan air tersebut dan menjaga kebersihan lingkungan.Personel Koramil bersama unsur lainnya bahu membahu membersihkan got dari sampah dan lumpur yang menyumbat aliran air.
Dengan kerja sama dan gotong royong, pembersihan saluran air dapat diselesaikan dengan baik.Warga sekitar pun mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh personel Koramil dan unsur lainnya.(Dal).